Jumat, 22 Juni 2012


Pengertian Puisi

1.      Samuel Taylor Coleridge
Puisi itu adalah kata-kata yang terindah dalam susunan terindah. Penyair memilih kata-kata yang setepatnya dan disusun secara sebaik-baiknya, misalnya seimbang, simetris, antara satu unsur dengan unsur lain sangat erat berhubungannya, dan sebagainya.
2.      John Keats
Puisi adalah suatu usaha untuk membaca indah dari membayangkan narasi proses pemikiran atau logis. Dia tidak menyiratkan puisi yang tidak masuk akal atau tidak memiliki narasi.
3.      Carlyle
Puisi merupakan pemikiran yang bersifat musikal. Penyair menciptakan puisi itu memikirkan bunyi-bunyi yang merdu seperti musik dalam puisinya, kata-kata disusun begitu rupa hingga yang menonjol adalah rangkaian bunyinya yang merdu seperti musik, yaitu dengan mempergunakan orkestra bunyi.
4.      Paul Valery
Puisia dalah seni di dasarkan pada bahasa, namun puisi memiliki makna yang lebih umum yang sulit untuk menentukan karena kurang menentukan; puisi juga mengungkapkan keadaan pikiran tertentu.
5.      Wordsworth
Puisi adalah pernyataan perasaan yang imajinatif, yaitu perasaan yang direkakan atau diangankan. Adapun Auden mengemukakan bahwa puisi itu lebih merupakan pernyataan perasaan yang bercampur-baur.
6.      Carol A Duffy
Puisi adalah pakaian perasaan: karya sastra dari mana kata-kata tampaknya dibuat khusus dari memori atau keinginan.
7.      Dunton
Puisi itu merupakan pemikiran manusia secara konkret dan artistik dalam bahasa emosional serta berirama. Misalnya, dengan kiasan, dengan citra-citra, dan disusun secara artistik (misalnya selaras, simetris, pemilihan kata-katanya tepat, dan sebagainya), dan bahasanya penuh perasaan, serta berirama seperti musik (pergantian bunyi kata-katanya berturu-turut secara teratur).
8.      Robert Pinsky
Puisi adalah seni kuno atau teknologi; lebih tua dari komputer, lebih tua dari mesin cetak, lebih tua dari menulis memang, meskipun beberapa mungkin menemukan ini mengejutkan jauh lebih tua dari prosa. Saya menganggap bahwa teknologi puisi, dengan menggunakan tubuh manusia sebagai media perantara, berevolusi untuk keperluan spesifik; untuk menahan hal dalam memori, baik dalam maupun di luar rentang kehidupan individu, untuk mencapai intensitas dan daya tarik sensual, untuk mengekspresikan perasaan dan ide-ide dengan cepat dan mengesankan, untuk berbagi perasaan dan ide dengan sahabat, dan juga dengan mati dan dengan orang-orang untuk datang setelah kami.
9.      Shelley
Puisi adalah rekaman detik-detik yang paling indah dalam hidup. Misalnya saja peristiwa-peristiwa yang sangat mengesankan dan menimbulkan keharuan yang kuat seperti kebahagiaan, kegembiraan yang memuncak, percintaan, bahkan kesedihan karena kematian orang yang sangat dicintai. Semuanya merupakan detik-detik yang paling indah untuk direkam.
10.  Anne Rouse
Puisi adalah tentang intensitas di pusat kehidupan, dan tentang kerumitan berekspresi tanpa apresiasi dari mereka, orang yang dikutuk untuk emosi sederhana dan ekspresi mentah.
11.  Harold Bloom
Puisi pada dasarnya adalah bahasa kiasan, terkonsentrasi sehingga bentuk kedua ekspresif dan menggugah.
12.  Edgar Allan Poe
Puisi adalah ciptaan tentang sesuatu keindahan dalam bentuk berirama dan cita rasa unsur yang diutamakan. Dalam hal ini, lebih ditekankan pada irama dan unsur pembentuknya yang sangat didasarkan atas selera penulisnya.
13.  Umberto Eco
Puisi bukanlah masalah perasaan, ini adalah masalah bahasa. Ini adalah bahasa yang menciptakan perasaan.
14.  Matthew Arnord. 
Puisi adalah kritikan tentang kehidupan menurut keadaan yang ditentukan oleh kritikan. Untuk kritikan itu sendiri, melalui beberapa peraturan tentang keindahan dan kebenaran yang puitis. Dalam hal ini, Arnord lebih menekankan pada isi, pada apa yang dibahas atau disampaikan, sifatnya lebih pada kritik sosial, empati terhadap lingkungan.
15.  Mark Doty
Puisi adalah penyelidikan, bukan ekspresi dari apa yang Anda ketahui.
16.  Frieda  Hughes
Puisi adalah cara berkomunikasi yang luas dari pikiran dan perasaan dengan berkonsentrasi mereka menjadi minimal, atau bahkan titik tunggal yang menggambarkan keseluruhan.
17.  Dylan Thomas
Puisi adalah apa yang membuat seseorang tertawa atau menangis atau menguap, apa yang membuat seseorang binar, apa yang membuat seseorang ingin melakukan ini atau itu atau tidak.
18.  H.B. Jassin. 
Puisi merupakan pengucapan dengan perasaan yang di dalamnya mengandung pikiran-pikiran dan tanggapan-tanggapan.
19.  Baha Zain. 
Puisi tidak berbicara segalanya dan tidak kepada semua. Puisi adalah pengucapan suatu fragmen pengalaman dari suatu keseluruhan seorang seniman.
20.  Muhammad Hj. Salleh. 
Puisi adalah bentuk sastra yang kental dengan musik bahasa serta kebijaksanaan penyair dan tradisinya. Dalam segala kekentalan itu, puisi setelah dibaca akan menjadikan kita lebih bijaksana.


Nahh, kalau menurutku sendiri puisi itu...
21.      Aku
Puisi adalah ekspresi perasaan atau keadaan pikiran tertentu yang sarat akan makna yang disusun dan disampaikan secara imajinatif agar mengandung keindahan sehingga dapat menimbulkan perasaan pada pembaca  atau pendengar seperti apa yang diinginkan oleh penulis atau pengarang.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar